Sen, 27 Januari 2025
Selamat Datang di Website Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Kabupaten Aceh Timur

Panduan Praktis Penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur

 
 

Panduan Praktis Penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur

Pemerintah Kabupaten Aceh Timur melalui Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Aceh Timur, telah menerbitkan panduan praktis penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur yang dimaksudkan untuk memudahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Perangkat Daerah Kabupaten Aceh Timur dalam melakukan penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur yang berkaitan dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi.

panduan praktis penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur ini disusun dengan berpedoman pada Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah, dan Qanun Aceh Nomor 5 Tahun 2011 tentang Tata Cara Pembentukan Qanun.

Dengan lahirnya panduan praktis penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur ini, nantinya diharapkan dapat menjadi pedoman dan memudahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Perangkat Daerah Kabupaten Aceh Timur dalam melakukan penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur tanpa harus membuka berbagai macam bahan-bahan dan literatur yang berkaitan dengan tata cara pembentukan qanun.

 

Panduan Praktis Penyusunan Rancangan Qanun Kabupaten Aceh Timur.PDF

Berita Terbaru

Berita OPD Terbaru